Soreang (ANTARA Jambi) - Regu putra Jambi ditantang Jawa Barat pada babak final perebutan medali emas cabang panahan untuk beregu ronde nasional PON XIX/2016.

Pelatih panahan Jambi, Susilo, setelah mendampingi timnya berlaga di babak semifinal Sabtu, mengatakan regu putra Jambi berhasil melaju ke final setelah menang atas Jawa Tengah, sedangkan Jawa Barat lolos ke final setelah mengalahkan Aceh.

Mulusnya langkah regu Jambi ke babak final yang akan berlangsung di lapangan panahan Jalak Harupat Kabupaten Bandung, pada Minggu (25/9), setelah mendapat 'bye' dan kemudian di semifinal menang atas Jawa Tengah.

Hasil final nanti membawa peluang tim panahan Jambi untuk menambah koleksi medali emas semakin terbuka.

Tim panahan Jambi yang menurunkan pemanah Alpian Yodi Pranata, Jerigo Alquinaldi dan Eko Irawan berada pada peringkat pertama sedangkan Jawa Barat berada pada peringkat kedua.

Susilo mengatakan kesempatan untuk meraih emas sangat memungkinkan untuk kedua tim yang memanah sasaran dengan baik.

Namun melihat hasil menghadapi Jawa Tengah (Jateng), mantan atlet nasional ini tampak optimis. Karena ketiga atletnya mampu memberikan yang terbaik dalam perebutan tiket final itu.

"Kita unggul 5-3 dari Jawa Tengah dan hasil ini bagus dengan harapan besok mereka bisa tampil sebaik ini," kata Susilo.


Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016