Jambi (Antaranews Jambi) - PetroChina International Jabung Ltd berbagi kebahagiaan pada Bulan Ramadhan 1439 Hijriyah/2018 dengan menyantuni sebanyak 200 anak yatim piatu yang berasal dari empat panti asuhan di Kota Jambi, Selasa (5/6).

Penyerahan santunan diserahkan langsung oleh Government and Relations Superintendent PetroChina Saipul, dalam kegiatan yang dipusatkan di Yayasan Mutiara Abadi Jariah Umat di Kelurahan Eka Jaya, Kota Jambi.

Anak-anak panti asuhan yang menjadi bagian dari berbagi kebahagiaan di Bulan Suci dari perusahaan yang bergerak di bidang imgas yang berkantor di Geragai Tanjung Jabung Timur  itu adalah Panti Asuhan Rifahiyatul Bilad Thehok, Pundi Amal Negeri Kebun Handil, Yayasan Amal Bakti Negeri Marene dan Mutiara Abadi Jariah Uma Eka Jaya.

"Kegiatan ini merupakan program PetroChina yang setiap tahun digelar di setiap Bulan Ramadhan. Tahun 2017 ada 100 anak yang kita santuni. Dan tahun ini sebanyak  200 anak dari empat panti asuhan mendapatkannya," kata Government and Relations Superintendent PetroChina Saipul usai penyerahan santunan yang belangsung dalam suasana kekeluargaan serta keakraban itu.

Ia menyatakan tim PetroChina mengawali kegiatan dengan mengunjungi Panti Asuhan Rifahiyatul Bilad menyampaikan tetali kasih santunan dan bingkisan bagi anak anak putra-putri di panti itu. Kemudian dilanjutkan  ke Panti Asuhan  Pundi Amal Negeri dan Yayasan Amal Bakti Negeri. Berikutnya hadir di lokasi ke empat di Yayasan Mutiara Abadi Jariah Umat untuk menyerahkan santunan dan bingkisan yang diakhiri dengan kegiatan buka puasa bersama anak yatim/piatu di sana.

Saipul mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari kepedulian perusahaan untuk  berbagi di bulan Ramadhan bersama anak-anak yang membutuhkan perhatian dan kepedulian. Diharapkan santunan berupa uang dan alat perlengkapan shalat itu bermanfaat bagi anak-anak panti asuhan.

"Ya program ini merupakan bagian dari kepedulian perusahan dan karyawan PetroChina untuk berbagi. Dengan  bantuan ini mudah-mudahan bisa membawa adik-adik kita bergembira sehingga kita semua mendapatkan berkah Ramadhan ini," katanya.

Lebih lanjut Government and Relations Superintendent PetroChina itu menyebutkan bahwa  program pemberian santunan itu tidak hanya di Kota Jambi tetapi juga digelar di daerah atau lokasi tempat perusahaan tersebut beroperasi.
Puluhan anak penghuni panti asuhan berfoto bersama saat kegiatan buka puasa bersama dan pemberian santunan yang digelar oleh PetroChina International Jabung di Yayasan Mutiara Abadi Jariah Umat di Kelurahan Eka Jaya Kota Jambi, Selasa (5/6). (Dodi Saputra)


Sementara salah seorang anak panti Yayasan Mutiara Abadi Jariah Umat, Anggun mewakili anak-anak panti lainnya mengapresiasi PetroChina dan berterima kasih melalui puisinya atas santunan dan tali kasih yang mereka peroleh pada petang itu.

Anggun berharap kebaikan itu dibalas dengan mengalirnya rejeki perusahaan dan bertambah sejahteranya karyawan-karyawan di perusahan migas tersebut.

Sebelumnya PetroChina mengajak puluhan santri Pondok Pesantren Nurul Hidayah berbuka puasa bersama di Geragai Base Camp PetroChina di Muara Sabak Tanjabtim (26/5). kegiatan yang digelar di pusat manajement PetroChina itu dihadiri oleh Presiden PetroChina Gong Bencai yang berbaur dengan ratusan karyawan dan para santri yang hadir.

Hadir pula pada kegiatan itu GM PetroChina Jabung Yu Guoyi, VP Suplay Chain Management and Operation Support Gusminar, VP Human Resources and Relation Maryke Pulunggono, VP Business Lio Hongna dan unsur pimpinan manajemen lainya.(ADV)


 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018