Jambi, Antaranews Jambi - Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Jambi, Irjen Pol Muchlis AS bersama Sekretaris Daerah Provinsi Jambi M Dianto serta delapan mantan atlet, wasit dan pelatih Jambi akan ikut membawa kirab obor Asian Games 2018 di Kota Jambi, Jumat (3/8)

Kapolda Jambi di Jambi,  Rabu, mengatakan menjadi orang terakhir yang akan membawa kirab obor Asian Games 2018 yang melintasi Kota Jambi yang dimulai dari rumas dinas Gubernur Jambi dan finish di Kantor Gubernur Jambi pada Jumat 3 Agustus mendatang.

Kapolda Jambi dalam mempersiapkan dirinya mengikuti kirab obor Asian Games  melakukan latihan rutin setiap pagi dengan program lari beberapa kilometer..

"Saya sudah secara rutin berolahraga dengan lari beberapa kilometer setiap pagi dan bersepeda  pada akhir pekan, maka  sudah siap untuk membawa obor Asian Games 2018 nanti yang melintasi Kota Jambi bersama Sekdaprov dan mantan atlet, pelatih serta wasit Jambi," kata Kapolda.

Selain Kapolda Jambi, yang dilibatkan kirab obor Asian Games nanti, Sekdaprov Jambi, M Dianto dan Eliaser Waterbosi mantan atlet lari, Olsen Tiger mantan atlet polo air, Harry Maitimo mantan atlet tinju, Baharuddin (pelatih), Rasima atlet dayung, Frisca Ira Wibowo atlet wushu, Helen wasit senam dan Khaidir wasit atletik.***



 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018