PetroChina International Jabung Ltd kembali menerima penghargaan sebagai perusahaan yang peduli dan pemerhati pelaksanaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja(K3) Provinsi Jambi Tahun 2020.

Piagam penghargaan K3 tersebut diserahkan Gubernur Jambi Fachrori Umar dan diterima langsung Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, Arif Hari Suseno usai upacara peringatan Bulan K3 di lapangan kantor Gubernur Jambi, Senin.

Arif mengucapkan terima kasih kepada semua karyawan PertoChina yang telah bekerja keras sehingga PetroChina kembali meraih penghargaan K3 tahun 2020.

"Jadi saya tegaskan PetroChina sangat berkomitmen terhadap program-program K3 , terutama terkait regulasi dari pemerintah yakni PP Nomor 50 Tahun 2012," kata Arif Hari Suseno.

Arif mengatakan PertoChina selalu mendapat penghargaan dari stakeholder baik dari pemerintah daerah maupun pusat terutama Kementerian Tenaga Kerja salah satunya zero accident (kecelakaan nihil).

"Kami berbangga sekali atas pencapaian kita dan ke depan mudah-mudahan bisa kita tingkatkan dan minimal kita pertahankan. Terutama terhadap program-program K3. Dan PetroChina tiap tahun juga melaksanakan perayaan Bulan K3," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Jambi Fachrori Umar, menegaskan sesuai arahan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia bahwa yang terpenting dalam pengerjaan proyek atau kegiatan yang berhubungan dengan ketenagakerjaan mengutamakan Keselamatan dan Kesehatan Kerja(K3)," Apapun yang dikerjakan K3 adalah prioritas yang utama," katanya.

Penegasan Gubernur Jambi terhadap K3 dimaksudkan agar pencanangan bulan K3 yang berlangsung di lapangan depan Kantor Gubernur Jambi itu bukan menjadi ajang seremonial saja, melainkan perlu ditumbuhkan kesadaran kerja yang diwujudkan dalam langkah nyata oleh perusahaan dan serikat pekerja.

"Kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang seremonial dan perlu langkah nyata baik perusahaan maupun serikat pekerja terhadap K3," tegasnya.

Gubernur menambahkan, dalam mewujudkan K3 khususnya pada perusahaan yang beroperasi di Provinsi Jambi menjadi tugas bersama guna menekan angka kecelakaan kerja.***

 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020