Badan Kepegawaian Negara (BKN) Jambi melakukan rasionalisasi terhadap jumlah muatan ruangan untuk peserta tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

“Muatan ruangan tes SKB CPNS di UPT BKN Jambi yang tadinya maksimal 110 orang akan di rasionalisasikan menjadi 90 orang,” kata Kepala UPT BKN Jambi April Koni di Jambi, Senin.

Jumlah muatan dalam setiap ruangan tes SKB CPNS tersebut dikurangi untuk mengatur jarak antarpeserta tes SKB, di mana dalam masa pandemi COVID-19 menjaga jarak antarpeserta tes salah satu protokol kesehatan yang harus diterapkan.

Begitu pula dengan pelaksanaan tes SKB yang akan di selenggarakan di Hotel BW Luxury Jambi, yang sebelumnya dalam satu ruangan menampung 800 orang akan di kurangi setengahnya menjadi 400 peserta.

“Semua persiapan sudah dilaksanakan, sebelumnya kita juga telah melaksanakan ujian ikatan dinas dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19, dan untuk tes SKB CPNS pola nya sama,” kata April Koni.

Tes SKB CPNS akan di laksanakan pada September mendatang. Namun, jadwal secara rinci untuk setiap formasi belum dikeluarkan BKN.

Dia menjelaskan peserta yang berada di luar wilayah dapat memilih lokasi tes SKB di wilayahnya, namun tes SKB hanya dapat dilaksanakan di lokasi yang telah di sediakan UPT BKN. Peserta tidak bisa memilih lokasi tes secara mandiri.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Jambi Liana Andriani mengatakan saat ini pihaknya masih terus melakukan koordinasi terkait dengan teknis pelaksanaan tes SKB CPNS.

“Kita masih melakukan koordinasi terkait seperti apa penerapan protokol kesehatan COVID-19 dalam pelaksanaan tes SKB CPNS ini,” kata dia.

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020