Upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Kota Jambi berjalan dengan khidmat meski dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19, Senin.

Meski dilakukan pembatasan terhadap jumlah peserta upacara, tamu undangan dan petugas, upacara yang dimulai pukul 08.00 WIB di lapangan kantor Wali Kota Jambi tetap berjalan dengan suasana yang khidmat. Suasana semakin terasa khidmat saat lagu kebangsaan Indonesia Raya mengiri pengibaran copy bendera pusaka.

Peserta upacara peringatan HUT RI ke-75 di lapangan Kantor Wali Kota Jambi tersebut hanya terdiri dari enam pleton pasukan, yang terdiri dari TNI, POLRI, Satuan Polisi Pamong Praja, Petugas Pemadam Kebakaran, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan satu pleton dari calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Capaska) tahun 2020.

Dibatasinya peserta upacara tersebut untuk menjaga jarak antar peserta upacara peserta dan tamu undangan. Serta seluruh peserta, tamu undangan dan petugas yang terlibat diwajibkan menggunakan masker.

Petugas pengibar copy bendera pusaka, mengatakan, meski pelaksanaan peringatan HUT RI ke 75 tahun 2020 berbeda dengan tahun sebelumnya, namun ada rasa bangga pada pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke-75 tahun 2020 ini, dan pelaksanaan upacara terasa lebih khidmat.

“Pertama bangga karena bertugas dua kali, yakni tahun 2019 dan tahun 2020 ini dan harus bisa memberikan contoh yang baik untuk adik adik capaska,” kata petugas pengibar copy bendera pusaka Amanda Azahra Putri.

Dijelaskan Amanda pada upacara peringatan HUT RI tahun 2020 ini terasa lebih semangat, karena harus memberikan yang terbaik.

Petugas Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang bertugas pada peringatan HUT RI ke 75 tersebut merupakan Paskibraka tahun 2019 lalu. Hal itu sesuai dengan instruksi dari Menteri Sekretaris Negara, dan petugas-nya pun hanya dibatasi tiga orang.

Sementara, Capaska tahun 2020 yang telah terpilih akan dipersiapkan untuk peringatan HUT RI ke-76 pada tahun 2021. 

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020