Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jambi membagikan 4.965 paket bahan makanan pokok (sembako) kepada warga Kota Jambi dan sekitarnya yang terdampak COVID-19 dalam rangka Bakti Sosial Direktorat Lalu Lintas yang digelar serentak di seluruh Indonesia.

"Kegiatan ini sangat tepat dilakukan polisi lalu lintas sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak langsung COVID-19 di Kota Jambi, sehingga polisi turut serta membantu meringankan beban kebutuhan pokok warga akibat COVID-19," kata Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi usai melepas kegiatan bakti sosial (baksos) Direktorat Lalu Lintas Polda Jambi, Kamis.

Ditlantas Polda Jambi menyalurkan sebanyak 4.965 buah paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan karena terdampak pandemi corona yang sampai saat ini masih berlangsung di tanah air. Penyaluran tersebut dilakukan dari pintu ke pintu sesuai dengan protokol kesehatan COVID-19.

Kegiatan penyaluran paket sembako itu dilakukan langsung oleh personel polisi lalu lintas Polda Jambi yang secara resmi dan simbolis dilepas langsung oleh Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi didampingi Wakapolda Brigjen Pol Dul Alim dan para pejabat utama Polda Jambi lainnya serta Danden POM Jambi Letkol CPM Uncok.

Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi mengatakan penyaluran paket sembako itu dalam rangka HUT Polisi Lalu Lintas yang ke-75 yang sebagian besar dananya bersumber dari personel Polantas dan oleh karena itu sangat tepat jika kegiatan bakti sosial yang dilakukan polisi lalu lintas saat ini adalah merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang berdampak langsung dari COVID-19.

Kapolda berharap, penyaluran bakti sosial ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat terdampak corona dan paket tersebut akan diberikan kepada para komunitas dan masayarakat yang terdampak langsung COVID-19,.

Selain itu, Kapolda Jambi juga mengingatkan personel polisi lalu lintas bahwa di usia yang sudah 75 tahun, Polantas harus bisa bekerja secara profesional, lebih baik dan menjaga nama baik Polri. 

"Polisi itu ada untuk masyarakat karena secara historis memang polisi itu lahir dan terbentuk dari masyarakat dan bekerja untuk masyarakat teruslah berbuat kebaikan dan jadilah polisi yang benar-benar dapat dirasakan manfaatnya dalam berbagai kegiatan di tengah masyarakat bakti sosial," kata Irjen Pol Firman Shantyabudi.
 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020