Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan pentingnya membangun kerja sama antara Indonesia dan Australia di bidang manajemen kebencanaan terutama di Kawasan Pasifik.

Hal ini disampaikan oleh Moeldoko saat bertemu dengan Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams di Gedung Bina Graha, Jakarta, Kamis.

"Waktu saya menjabat sebagai Panglima TNI, saya memberikan usulan untuk perlunya kerja sama dalam bentuk latihan bersama dalam konteks disaster," kata Moeldoko dalam siaran pers di Jakarta, Kamis.

Menurut Panglima TNI periode tahun 2013-2015 itu, kerja sama di bidang manajemen kebencanaan perlu dikembangkan di kawasan Pasifik karena arus lalu lintas yang cukup kuat dan padat.

"Banyak kapal asing yang melintas di perairan ini dan kita ada di lintas laut yang setiap saat punya potensi bencana. Tapi sayangnya kerja sama di bidang ini belum sempat dilakukan," lanjutnya.

Baca juga: Indonesia bawa kepentingan negara kepulauan dalam presidensi G20

Baca juga: Moeldoko: Produksi baterai mobil listrik RI akan jadi "game changer"

Dalam pertemuan tersebut, Moeldoko juga menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah Australia atas bantuan di bidang pendidikan, penanganan kekerdilan di Indonesia dan bantuan kesehatan untuk penanganan COVID-19 di Indonesia.

Hubungan bilateral Australia dengan Indonesia telah terjalin sejak awal kemerdekaan Indonesia dan semakin diperkuat oleh Kemitraan Strategis Komprehensif 2018.

Dalam bidang pertahanan, kedua negara telah melaksanakan Foreign and Defense Ministers’ Meeting (2+2 Dialogue) sejak tahun 2011. Dalam pertemuan ini, Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan kedua negara membahas isu strategis, hubungan bilateral maupun perkembangan regional dan internasional.

"Saya sangat setuju dengan Kepala Staf Moeldoko terkait pentingnya manajemen kebencanaan di wilayah Pasifik. Sebenarnya kita sudah punya kerangka kerja samanya melalui trilateral cooperation antara Australia, Indonesia dan negara-negara Pasifik. Jadi kita hanya perlu menemukan cara untuk mewujudkannya,” kata Duta Besar Penny Williams.

Sebagai informasi, pada September tahun lalu, Australia dan Indonesia menunjukkan komitmen konkret untuk berkolaborasi di kawasan Pasifik melalui penandatanganan MoU mengenai kerja sama trilateral Indonesia dan Australia dengan negara-negara Pasifik oleh Menteri Luar Negeri Indonesia dan Menteri Luar Negeri Australia.

MoU kerja sama trilateral tersebut ditandatangani untuk dijadikan platform yang mampu memberikan kontribusi yang lebih besar bagi pembangunan ekonomi dan manusia di kawasan Indo-Pasifik.

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022