Gempa bumi dengan dengan kekuatan magnitude 5,6 yang bersumber di wilayah Kabupaten Cianjur Jawa Barat juga dirasakan oleh warga Jakarta yang berhamburan ke luar gedung perkantoran di ibu kota.

Guncangan akibat gempa yang berlangsung sekitar 3 menit tersebut cukup dirasakan terutama mereka yang bekerja di gedung-gedung tinggi.

Menurut keterangan dari Badan Meteorologi dan Geofisika gempa yang terasa di Jakarta memiliki kekuatan 5,6 dengan pusat gempa berada di 10 km Barat Daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada kedalaman 10 km.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gempa guncang Jakarta, sejumlah pekerja kantoran keluar gedung

Pewarta: Panca Hari Prabowo

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022