Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jambi memberangkatkan 160 jamaah calon haji dari kuota tambahan dan hari ini mereka mulai memasuki asrama haji di Kota Baru, Kota Jambi.

Humas Kanwil Kemenag Provinsi Jambi, Paspihani di Jambi, Kamis, menjelaskan dari 8.000 kuota yang diberikan Pemerintah Arab Saudi kepada Pemerintah Indonesia, untuk Provinsi Jambi mendapatkan kuota haji tambahan sebanyak 160 orang dan hari ini mereka masuk asrama sebelum diberangkatkan.

"Pada hari ini (22/6) pukul 14.00 WIB seluruh jamaah yang tergabung di kuota tambahan akan masuk ke Asrama Haji dan selanjutnya diberangkatkan ke Arab Saudi pada kloter tambahan yang dijadwalkan Jumat 23 Juni pukul 21.40 WIB," katanya.

Ia mengatakan untuk proses administrasi semua jamaah dan petugas haji sudah siap. Tinggal proses pemberangkatan dan khusus untuk kuota tambahan akan diberangkatkan dengan maskapai Garuda Indonesia, karena tidak ada tergabung dengan jamaah dari provinsi lain.

"Awalnya kita pikir masuk kloter Nusantara atau gabungan, karena biasanya kalau tambahan itu ada gabungan dari provinsi atau daerah tetangga, dan pada tahun ini sebanyak 160 itu Jambi semuanya ditambah petugas empat orang," katanya.

Untuk sebaran jamaah tambahan haji, kata dia, dari Kota Jambi (46 orang), Kabupaten Batanghari (8 orang), Kabupaten Tanjung Jabjng Barat (26 orang), Bungo (12 orang), Meragin (15 orang), Kerinci (17 orang), Muarojambi (11 orang), kemudian Tebo (10 orang), Sarolangun (5 orang), Tanjungjabung Timur (8 orang), Kota Sungai Penuh (2 orang) dan petugas kloter empat orang.
 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Dolly Rosana


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2023