Pemerintah Kabupaten Batanghari menggelar acara pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan dua orang Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) yang akan bertugas di lingkup Kecamatan Pemayung.

Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut dilakukan oleh Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief di ruang kaca rumah dinas Bupati, Selasa.

Dua orang Pj Kades yang dilantik dan diambil sumpah janji jabatan yakni Supandik sebagai Pj Kades Teluk Ketapang dan Ahmad Thobri sebagai Pj Kades Kubu Kandang.

Bupati Batanghari menyampaikan tugas Pj Kades yang akan di emban tidak jauh beda dengan apa yang menjadi tugas Kades definitif, hanya ada beberapa hal yang harus di konsultasikan ke Pemerintah Kecamatan. 

"Pada saat jabatan ada di kita berarti ada otorisasi yang dibebankan kepada kita, ada kewenangan dan kekuasaan yang diberikan kepada diri kita tinggal bagaimana kita membawa kekuasaan itu kepada hal yang baik," katanya.

Ia juga berpesan kepada Pj Kades yang baru saja dilantik untuk segera mempelajari dan juga memahami tupoksi Kepala Desa serta melakukan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Bekerjalah dengan sepenuh hati, serta layani masyarakat dengan setulus hati. Teruslah membangun koordinasi, harmonisasi, komunikasi, sinergitas serta kolaborasi dengan seluruh lembaga serta elemen masyarakat yang ada, termasuk dengan  BPD," ujarnya.

Pada kesempatan itu juga Bupati mengucapkan terima kasih atas semua dedikasinya yang telah dilakukan oleh Kepala Desa (Kades) terdahulu pada saat masih menjabat.

"Kepada Saudara Eri Erwandi dan Saudara Harum selaku Kepala Desa terdahulu, saya mewakili Pemkab Batanghari mengucapkan terima kasih atas semua dedikasi dan pengabdiannya saat memimpin desa," tutupnya.

Pewarta: Riski Apriyani

Editor : Dolly Rosana


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2023