Jakarta (ANTARA) - Lima berita politik pada Rabu (20/5) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari pelantikan Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) dan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau), hingga Wakil Presiden Ma'ruf Amin minta silaturahim Idul Fitri manfaatkan teknologi

1. Presiden Jokowi lantik Yudo Margono sebagai Kasal

Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo melantik Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) menggantikan Laksamana TNI Siwi Sukma Adji.

Selengkapnya di sini

2. Presiden Jokowi lantik Fadjar Prasetyo sebagai Kasau

Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo melantik Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) menggantikan Marsekal TNI Yuyu Sutisna.

Selengkapnya di sini

3. Wapres: Manfaatkan teknologi untuk silaturahim Idul Fitri

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta masyarakat untuk memanfaatkan teknologi dalam bersilaturahim Idul Fitri sebagai ganti dari tradisi mudik.

Selengkapnya di sini

4. Kemenkopolhukam waspadai aksi radikal di tengah pandemi COVID-19

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam) mewaspadai aksi teror yang dilakukan kelompok radikal yang memanfaatkan situasi pandemi COVID-19.

Selengkapnya di sini

5. Ketua BPKP: 483 Pemda alokasikan Rp67,1 T untuk penanganan COVID-19

Jakarta (ANTARA) - Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKB) Muhammad Yusuf Ateh mengungkapkan bahwa 483 Pemerintah Daerah (Pemda) telah merelokasi anggaran penerimaan belanja daerah sebesar Rp67,1 triliun untuk penanganan COVID-19.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2020