Kuala Lumpur (ANTARA) - Barisan Nasional (BN) mengumumkan merombak struktur kepimpinan dengan melantik Menteri Luar Negeri, Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein sebagai Bendahara BN baru menggantikan mantan Menteri Wilayah, Datuk Seri Tengku Adnan Tengku Mansor.

Ketua BN, Datuk Seri Dr Ahmad Zahid Hamidi dalam pernyataannya kepada media, Jumat, mengatakan hal tersebut diputuskan setelah berunding dengan presiden-presiden partai dalam komponen BN.

"Suatu perombakan kecil dalam kepimpinan BN telah dilakukan dengan mempertimbangkan beberapa aspek untuk mengukuhkan struktur organisasi BN. Datuk Seri Tengku Adnan masih tetap dan akan terus menjalankan tugas-tugas selaku bendahara UMNO,” katanya.

Ahmad Zahid mengatakan pihaknya menyampaikan setinggi-tingginya penghargaan dan terima kasih kepada Tengku Adnan atas jasa dan peranannya sepanjang menjabat bendahara BN.

Sebelumnya Presiden UMNO ini menyatakan pihaknya melaksanakan gencatan politik bagi mendukung usaha yang dilakukan oleh pemerintah Perikatan Nasional (PN) untuk membantu rakyat dan negara menghadapi pandemik COVID-19 serta kelambanan ekonomi.

Mantan Wakil Perdana Menteri tersebut juga pernah menyatakan UMNO keluar PN dan membebaskan anggota parlemen mendukung pemimpin oposisi Dato' Sri Anwar Ibrahim.

Koalisi BN terdiri dari UMNO, Partai Persatuan Tionghoa (MCA), Kongres India Malaysia (MIC) dan Partai Bersatu Rakyat Sabah (PBRS).

UMNO juga menjalin koalisi dengan Partai Islam Se-Malaysia dalam Mufakat Nasional (MN).

Baca juga: Barisan Nasional - PAS dukung Muhyiddin Yassin sebagai perdana menteri
Baca juga: Barisan Nasional dan PAS minta parlemen Malaysia dibubarkan
Baca juga: Barisan Nasional unggul sementara di Pemilu Malaysia



 

Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2020