Jakarta (ANTARA) - Baca juga: Kemenkop tetapkan enam strategi bangkitkan koperasi dan UMKM

Lembaga filantropi islam Dompet Dhuafa (DD) bekerja sama dengan 99 Virtual Race mengajak masyarakat berdonasi melalui Dompet Dhuafa Tour De Humanity untuk membantu pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Tanah Air yang terdampak pandemi COVID-19.

"Dompet Dhuafa mengajak masyarakat untuk bergabung menjadi pelengkap dalam Tour De Humanity RUNRIDESIA agar bisa membantu UMKM," kata GM Resource Mobilization ZISWAF DD Ahmad Faqih Syarafaddin melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.

Dengan berdonasi melalui kegiatan Tour De Humanity 2021, diharapkan dapat menggerakkan kembali pelaku UMKM yang terpuruk di tengah pandemi COVID-19 maupun akibat bencana alam yang akhir-akhir ini.

"Di tengah pandemi para pelaku UMKM kesulitan dalam memasarkan produk-produknya," ujar dia.

Bagi masyarakat yang ingin membantu atau ikut bergabung dengan Tour De Humanity cukup mudah yakni mengunduh aplikasi 99 Virtual Race yang tersedia di mobile app store maupun play store.

Para donatur cukup melakukan registrasi dengan harga Rp139 ribu. Setiap melakukannya, maka masyarakat sudah berdonasi Rp15 ribu untuk membantu UMKM.

Baca juga: UNDP: Pandemi tawarkan peluang ke UMKM Indonesia ambil peran transisi

Senada dengan itu, Founder dan CEO 99 Virtual Race, Stevie Go mengatakan kerja sama dengan DD berangkat dari tingginya animo masyarakat berolahraga secara virtual selama pandemi COVID-19.

Melihat adanya celah, 99 Virtual Race memadukan kebutuhan olahraga dan kesehatan menjadi ajang kegiatan yang menarik masyarakat untuk berpartisipasi.

"Kita ingin ajak masyarakat untuk hidup sehat dengan mengambil sudut olahraga dan berbagi," katanya.

Kegiatan mengumpulkan donasi akan berlangsung selama dua hari yaitu 30 dan 31 Januari 2021. Peserta bebas menentukan olahraga apa dan kapan saja selama melaksanakan virtual race.

Selain membahas tentang olahraga secara virtual, kegiatan tersebut juga mengundang narasumber dan berbagi tips aktivitas olahraga di tengah pandemi.

"Terutama lari dan bersepeda, keduanya membutuhkan oksigen dua kali lipat dari olahraga lainnya," katanya.

Baca juga: Mereka yang tak lekang dihantam pandemi
Baca juga: Pembatasan jam operasional UMKM antara cegah COVID-19 dan keterpurukan

Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2021