Meskipun telah divaksin, namun masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan
Manado (ANTARA) - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) VIII Manado Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya memantau pelaksanaan serbuan vaksinasi untuk masyarakat nelayan di Desa Kinabuhutan, Kepulauan Talise, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Selasa.

Dalam peninjauan untuk melihat proses vaksinasi kedua tersebut, Danantamal Ariwijaya didampingi sejumlah Pejabat Utama Lantamal VIII menggunakan Kapal Angkatan Laut (KAL) Tedong Selar II-VIII-28.

Danlantamal mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program lanjutan dari serbuan vaksinasi satu bulan sebelumnya.

Ia juga berharap setelah divaksin dosis kedua, masyarakat lebih kebal terhadap COVID-19, sehingga dapat memutus rantai penularan.

"Meskipun telah divaksin, namun masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan," katanya pula.

Hukum Tua Desa Kinabuhutan Sumarno menyampaikan terima kasih kepada TNI AL terutama Lantamal VIII Manado yang telah peduli kepada masyarakat desa pesisir melalui serbuan vaksinasi COVID-19 masyarakat maritim.

"Kami berharap Lantamal VIII tetap memberikan perhatian dan pembinaan bagi Desa Kinabuhutan, meskipun sebagian besar masyarakat telah menerima vaksinasi dari TNI AL," katanya.

Pada serbuan vaksinasi tersebut, Lantamal VIII melibatkan dokter dan paramedis dari Dinas Kesehatan Lantamal VIII, dibantu personel Staf Potensi Maritim Lantamal VIII dan Bintara Pembina Potensin Maritim (Babinpotmar) serta Puskesmas Likupang Timur.
Baca juga: Kapal TNI dikerahkan untuk sediakan pelayanan vaksinasi bagi nelayan

Pewarta: Jorie MR Darondo
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021