Jakarta (ANTARA) - Mantan Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Mayjen TNI (Purnawirawan) Eka Wiharsa menyampaikan terima kasih untuk amanah dari Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa hingga akhir masa pengabdiannya.

Dipantau melalui kanal YouTube TNI AD di Jakarta, Selasa, Eka berterima kaih atas kesempatan untuk menduduki jabatan Wadankodiklat TNI AD setelah menjabat Gubernur Akmil.

"Pada saat itu, saya berpikir îni saya sudah mau mengakhiri jabatan saya, tetapí ternyata pimpinan Angkatan Darat masih mempercayai saya sebagai Asisten Operasi Kasad sejak 1
April 2021 sampai dengan hari iní berakhir," ucap Eka.

Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa beserta Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana menghadiri acara serah terima jabatan di Markas Besar TNI AD.

Dalam acara tersebut Asisten Operasi Kasad, Mayjen TNI Eka Wiharsa memasuki masa pensiun dan jabatan Asisten Operasi Kasad digantikan oleh Mayjen TNI Ainurrahrman.

Mayjen TNI Purn. Eka Wiharsa merupakan prajurit TNI AD yang banyak pengalaman di berbagai bidang dan kesatuan. Mengawali karier dari Akademi Militer tahun 1986, Mayjen TNI Purn. Eka Wiharsa pernah menduduki beberapa jabatan penting di Angkatan Darat.

Pada tahun 2018 Eka Wiharsa menjabat sebagai Gubernur Akmil, lalu pada tahun yang sama menjadī Wadankodiklatad hingga jabatan terakhir Asísten Operasi Kasad pada tahun 2021.

Di akhir masa tugas, harapan dari keluarga untuk Mayjen TN Purn. Eka Wiharsa adalah untuk terus berkarya di mana pun berada bagi bangsa dan negara.

Beqitu juga disampaikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat, agar Mayjen TN Purn Eka Wiharsa tetap bekerja mencari kesenangan dan tetap bermanfaat bagi sekitar.

"Meskipun pensiun tetap berkarya seperti yang tadi Bapak Kasad sampaikan harus bekerja, bekerja bukan apa untuk mencari ini lagi, melainkan mencari kesenangan," kata Istri Mayjen TNI Purn. Eka Wiharsa.

Baca juga: Jenderal Andika semangati para anak yatim piatu

Baca juga: Anggota Komcad TNI AD wartawan, mahasiswa hingga dosen

Pewarta: Fauzi
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2021