Ambon (ANTARA) - PT Pertamina (Persero) cabang Ambon berbagi di bulan Ramadhan 1440 Hijriah dengan ratusan anak panti asuhan di kota Ambon .

Branch Manager PT Pertamina Maluku dan Maluku Utara , Donny Brilianto mengatakan, Pertamina berbagi sekaligus buka puasa bersama merupakan program rutin di bulan Ramadhan.

"Buka puasa bersama sekaligus penyerahan santunan ke anak panti asuhan dan anak tenaga outsourcing Pertamina Ambon merupakan program rutin setiap bulan Ramadhan," katanya di Ambon, Kamis.

Menurut dia, momentum berbagi diharapkan akan mendapatkan berkah dan doa yang baik bagi Pertamina, sehingga dapat diberikan kelancaran dalam melaksanakan amanah yang diberikan pemerintah, khususnya distribusi energi ke masyarakat.

Selain itu juga mempererat tali silaturahim dengan stakeholder, mitra kerja Pertamina di Kota Ambon.

"Kami ingin terus memupuk rasa empati khususnya bagi anak yatim piatu, agar mereka dapat menikmati sukacita di bulan suci dan menjelang hari raya Idul Fitri," katanya.

Santunan yang diberikan kepada 110 anak panti asuhan dan anak tenaga kerja outsorching berupa peralatan sekolah serta uang tunai.

Selain itu juga diberikan santunan bagi pengurus dua panti asuhan di Ambon yakni panti asuhan Warasia dan Isaqah.

Rangkaian kegiatan Pertamina berbagi di bulan Ramadhan yakni pembagian takjil berbuka puasa gratis sebulan penuh bagi pembeli bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Pembagian takjil untuk wilayah Maluku difokuskan untuk seluruh SPBU di pulau Ambon, selain itu juga bagi petugas mobil tangki dan operator di SPBU.

 

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2019