Jakarta (ANTARA) - Keluarga penghuni Rumah Tahanan Negara Kelas I Salemba Jakarta Pusat ramai berkunjung pada hari pertama Idul Fitri 1440 Hijriyah.

"Hingga pukul 14.00 terpantau sekitar 681 orang telah mengambil nomor antrian kunjungan," kata Kepala Rutan Salemba Masjuno saat ditemui di kantornya, Rabu siang.

Masjuno mengatakan kunjungan keluarga pada Lebaran 2019 di Rutan Salemba diperkirakan mencapai seribu lebih pengunjung dan mendapatkan penjagaan serba khusus.

"Tim penjagaan kita bentuk khusus karena kita sadar jumlah kunjungan saat ini di luar batas normal," kata Masjuno.

Contoh peningkatan layanan serba khusus Rutan Salemba adalah penambahan loket antrian untuk keluarga yang ingin berkunjung.

Pada tahun 2018, loket untuk kunjung hari raya Idul Fitri hanya disediakan lima.

Namun pada 2019 ini ditambahkan tiga loket agar tidak terjadi penumpukan pada tahapan pengambilan nomor antrian kunjungan.

Kunjungan keluarga pada Hari Raya Idul Fitri disiapkan oleh Rutan Salemba selama 3 hari yaitu pada tanggal 5- 7 Juni 2019.

Rutan Salemba hingga 5 Juni 2019 menampung sebanyak 4585 warga binaan termasuk narapidana yang masih dititipkan oleh Lapas Salemba dan belum dipindahkan.

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2019