Kualatungkal (ANTARA Jambi) - Sebanyak 194 calon jamaah haji asal Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) , Kamis, meninggalkan Tanah Air untuk melaksanakan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah, Saudi Arabia pada musim haji tahun 2016.

Sebanyak 194 cjh asal Tanjung Jabung Barat itu dilepas di rumah dinas bupati Safrial sebelum mereka masuk asrama haji di Kota Jambi pada Rabu (23/8) malam.

Bupati Tanjabbar Safrial, meminta  agar para calon Haji dapat menjaga kesehatan fisik selama menjalani Ibadah Haji di Mekkah, kemudian lakukanlah hal hal yang wajib, kalau yang sunat tidak perlu kalau bisa dikerjakan alhamdulillah.

Dipihak lain, bupati juga menjelaskan  peresmian pelabuhan roro yang rencananya Februari 2017, kemungkinan  dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Dengan adanya pebuhan roro tersebut kedepan kalau bisa calon jamaah haji Tanjabbar ke Batam dengan menggunakan kapal Roro.

Sementara itu, Plt Kepala Kemenag Tanjabbarl Hendra Kusuma, menjelaskan calon jamaah haji daerah ini  sebanyak 194 orang dengan rincian 84 orang laki-laki dan 110 Jamaah perempuan. 

Untuk  jamaah termuda berusia 24 tahun atas nama Ahmad Wildan  bin Mulkis, dan tertua berusia 84 tahun atas nama Siti Asiah. Jamaah  Tanjab Barat Tahun ini tergabung dalam Kloter 18 Embarkasi Batam.

Turut hadir pada acara Wakil Bupati Drs. H. Amir Sakib, Ketua DPRD Faizal Riza, Forkompimda Tanjab Barat, Para Kepala SKPD dan Alim Ulama Tokoh masyarakat.


Pewarta: Kenneta

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016