Kualatungkal (ANTARA Jambi) – Tim PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Batam dan  Pusat mencek langsung kesiapan pelabuhan Roro di Kuala Tungkal Kabupaten Tanjungjabung Barat (Tanjabbar) Provinsi Jambi, Kamis.

"Hari ini kita kedatangan tamu dari tim ASDP Batam dan Pusat. Mereka mengecek kondisi sungai dan ketinggian permukaan air untuk persiapan sandar kapal,” kata Kepala UPTD  ASDP Kualatungkal   Manalu di Kualatungkal. 

Dijelaskan Manalu,  pengecekan itu nanti akan dijadikan rujukan terhadap penggunaan kapal yang akan  bersandar. Tujuannya, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan ketika dilakukan uji coba.

"Data-data dari pengecekan lapangan tadi akan digunakan untuk memutuskan penggunaan kapal yang akan digunakan untuk uji sandar," jelas Manalu.

Pemeriksaan itu dilakukan langsung oleh Direktur prasarana Kementerian Perhubungan J.E Wahyuningrum dan Kasubid Pelabuhan Penyeberangan, Jhoni Siagian serta Balai LLAJSDP wilayah Sumatera Jambi, Ubaedillah.

Usai melakukan pemeriksaan di pelabuhan Roro, J.E Wahyuningrum mengatakan bahwa apa yang sudah dikerjakan saat ini sesuai dengan direncanakan. Dan dapat dipastikan  awal Oktober 2016 akan dilakukan uji sandar kapal.

"Setelah dilakukan uji coba sandar, maka  akan mengevaluasi dan mengkaji kembali. Apakah memenuhi atau tidak spesifikasi yang ada. Jika dianggap memenuhi standard spesifikasi yang ada, akan langsung dikeluarkan izin operasionalnya," katanya menjelaskan. 

Sementara itu, untuk operator pelaksanaan uji sandar itu sendiri masih belum ditentukan. Itu nanti akan diputuskan oleh pihak ASDP Provinsi dan Pusat.

Pewarta: Kenneta

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016