Jambi, Antarajambi.com - Manajemen Bandara Sultan Thaha Jambi  memaksimalkan petugas bandara untuk melayani keberangkatan calon jemaah haji melalui Embarkasi Haji Antara  yang mulai diberangkatkan ke Bandara Hang Nadim Batam pada 18 Agustus 2017.

"Petugas kami sudah siap, nantinya ada beberapa petugas yang disiagakan di Bandara Jambi dan juga di Asrama Haji untuk melakukan pemeriksaan barang bawaan," kata Manager Operasional Bandara Sultan Thaha Jambi, Indra Gunawan di Jambi, Jumat.

Pihaknya telah melakukan persiapan secara matang untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh calon jemaah haji asal Provinsi Jambi.

Selain petugas yang siaga di bandara, juga akan ada lima orang petugas Avsec yang juga dibantu lima petugas Avsec Hang Nadim sehingga total 10 petugas Avsec yang akan melakukan pemeriksaan bagasi dan barang bawaan calon jemaah haji.

"Di Asrama Haji nanti ada 10 petugas Avsec, dan juga petugas di pos terminal untuk keamanan dan kenyamaan calon jemaah haji yang akan diberangkat melalui Bandara Jambi ke Bandara Hang Nadim Batam," katanya menjelaskan.

Pada keberangkatan haji di Bandara Sultan Thaha tersebut, nantinya diyakini tidak akan menganggu penerbangan reguler, sebab untuk keberangkatannya nanti tidak melalui apron terminal baru, melainkan langsung melalui apron terminal lama.

"Jadi nanti melalui apron terminal lama, tidak mengganggu penerbangan reguler, karena untuk aktivitasnya tidak terlalu lama, karena harus sampai ke Bandara Batam empat jam sebelum keberangkatan ke tanah suci," katanya lagi.

Sementara itu, pihak Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi menyatakan, tahun ini Provinsi Jambi memberangkatkan sebanyak 2.922 calon jemaah calon haji dan ditambah 35 orang petugas yang terbagi enam kloter. 

Proses keberangkatan kloter pertama akan dimulai pada Kamis 17 Agustus 2017, yaitu masuk asrama haji pukul 13.00 WIB. Kemudian Jumat 18 Agustus 2017 pukul 15.00 WIB berangkat menuju Batam dan pada pukul 20.20 WIB dari Batam berangkat menuju Arab Saudi.

Kemudian disusul oleh kloter selanjutnya yang berselang satu hari, yakni pada Jumat 18 Agustus 2017 mulai masuk asrama haji. Bila ditotal proses pemberangkatan semua kloter sampai pada Kamis 24 Agustus 2017.

Untuk angkutan domestik penerbangan calon jemaah haji dari Bandara Sulthan Thaha Jambi menuju Batam  masih mesih menggunakan armada lama yakni Sriwijaya Air. 

"Pemberangkatan calon jemaah haji ke Batam itu akan mengunakan pesawat dengan kapasitas 186 seat. Dan saat ini persiapanya telah selesai hanya tinggal pelaksanaannya saja," kata Kakanwil Kemenag Jambi, M Thaher.

Pewarta: Gresi Plasmanto

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017