Jambi,  (Antaranews Jambi) - Warga Mendalo Darat Kecamatan Jambi Luar Kota Kabupaten Muarojambi berhasil menangkap seekor ular piton berukuran 3,5 meter dalam kondisi hidup dari sebuah kandang ayam penduduk setempat.

"Ular piton itu memiliki bobot 100 kikogram ditangkap dari kandang ayam milik Ahmad setelah memangsa hewan ungas warga sekitar," kata Japri warga Mendalo Darat Muarojambi, Senin.

Warga yang sudah resah dengan keberadaan ular piton itu, akhirnya berhasil menemukannya sekaligus meringkusnya dalam keadaan hidup.

Saat akan ditangkap, ular piton yang berada didalam kandang ayam itu masih keadaan lapar, sehingga sempat membuat warga kewalahan, karena sifat pemangsanya yang kuat dan juga agresif.

"Cukup sulit juga warga menangkap ular itu karena saat hendak ditangkap, ular ini belum sempat memangsa baru sekedar melilit ayam itu, makanya ular ini agak agresif karena keadaan lapar," kata Japri.

Untuk menaklukan ular berukusan besar itu, butuh beberapa orang untuk mengangkat ular piton itu dari kandang ayam milik Ahmad. Setelah ditangkap, ular piton itu juga mulutnya langsung dililit lakban oleh warga agar tidak menggigit.

Selain itu ular piton ini juga rencananya akan dijual dipasaran oleh warga.

Tidak hanya ayam, Japri juga mengatakan beberapa hewan ternak seperti kambing, ataupun kucing peliharaan warga juga sering hilang misterius yang diduga ular piton itu yang memangsanya.

"Kita menduga masih banyak ular-ular sejenis itu yang masih berada disekitaran sini, karena kondisi daerah sini juga masih rawa-rawa," kata Japri.

Warga merasa ular-ular jenis piton itu yang selalu memangsa hewan-hewan ternak warga di sana, seperti kambing dan kucing peliharaan warga lainnya.

 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018