Jambi (Antaranews Jambi)- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi memprediksi, sekitar 880 orang bakal calon legislatif akan meramaikan bursa pendaftaran untuk menjadi calon legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) provinsi setempat dalam pemilihan legislatif 2019.

"Berdasarkan hitungan kami sehingga dapat diprediksi akan ada 880 orang lebih bakal calon legislatif yang akan mendaftar menjadi calon legislatif," kata Komisioner KPU Provinsi Jambi M Sanusi di Jambi, Kamis.

Alokasi kursi anggota DPRD Provinsi Jambi dalam pemilihan legislatif 2019 kata Sanusi, masih sama dengan pemilihan legislatif sebelumnya, yakni 55 kursi. Sehingga, dari jumlah kuota tersebut jika seluruh partai peserta pemilu mengajukan pesertanya maka diprediksi ratusan bacaleg yang akan mendaftar.

Di Provinsi Jambi berdasarkan SK Komisi Pemilihan Umum RI Nomor: 268/PL.01.3-Kpt/06/KPU/IV/2018 menetapkan enam daerah pilihan (Dapil), dengan rincian alokasi kursi untuk Dapil I (10 kursi) Dapil II (10 kursi), Dapil III (6 kursi), Dapil IV (10 kursi), Dapil V (10 kursi) dan Dapil VI (9 kursi).

Pendaftaran calon anggota legislatif, baik DPR, DPRD provinsi, maupun DPRD kabupaten/kota, serta calon anggota DPD di seluruh Indonesia mulai dibuka pada 4-17 Juli 2018.

Hingga dibukanya proses pendaftaran tersebut saat ini kata Sanusi, baru terdapat satu partai politik yang telah mendaftaran bakal calon legislatifnya, yakni Partai Berkarya.

Masih sedikitnya partai politik yang menyerahkan berkas pendaftarannya itu, pihak KPU Provinsi Jambi mengimbau agar partai politik untu segera mendafatarkan bakal calon legislatifnya.

"Kami imbau agar partai politik menyerahkan berkas pendaftaranya saat 'injury time' atau waktu yang mepet, karena akan berisiko jika dokumen pencalonan tidak lengkap maka tidak akan ada kesempatan lagi untuk datang lagi karena waktu pendaftaranya sudah berakhir," katanya menjelaskan.

Setiap partai politik kata Sanusi menambahkan, wajib melengkapi semua dokumen pendaftaran bakal calon legislatif sehingga jika salah satu dokumen tidak memenuhi syarat makan akan dikembalikan untuk dilengkapi.

"Selain itu masih ada dokumen syarat calon lebih banyak lagi yang harus dipenuhi, maka akan lebih baik segera mendaftar," katanya menambahkan.


 

Pewarta: Gresi Plasmanto

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018