Jambi (Antaranews Jambi)- Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan seluruh sebaran lokasi ujian computer assisted test (CAT) penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2018.  Di Provinsi Jambi terdapat tiga tempat berbeda yang rencananya akan dijadikan lokasi untuk ujian CAT tersebut.

Dilansir dari pengumuman persiapan teknis pelaksanaan penerimaan CPNS 2018, Senin, ketiga lokasi ujian CAT di Provinsi Jambi adalah, pertama akan dilakukan di UPT BKN Unit Jambi yang berlokasi di Telanaipura, Kota Jambi.

Kemudian tempat yang kedua akan dilaksanakan di SMA Titian Teras, yang berlokasi di Pijoan, Muarojambi. Sedangkan lokasi ketiga yakni akan dilakukan di Kabupaten Muaro Bungo.

Sementara itu, untuk kesiapan lokasi tes seleksi CPNS 2018 hingga saat ini direncanakan akan dilaksanakan di 176 lokasi yang terdiri dari Kantor BKN Pusat, 14 Kantor Regional BKN dan 14 Unit Pelaksana Teknis (UPT) BKN yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, fasilitas mandiri dan kerja sama dengan Pemerintah Daerah.

Pendaftaran CPNS tersebut akan dibuka 19 September 2018. Total formasi yang tersedia 238.015 yang terdiri dari 51.271 Instansi Pusat (76 Kementerian/lembaga) dan 186.744 (525 Instansi Daerah).  ***


 

Pewarta: Gresi Plasmanto

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018