Jambi, (Antaranews ) - Ratusan anggota Kepolisian Daerah (Polda) Jambi menggelar kegiatan salat ghaib dan doa bersama untuk para korban gempa dan tsunami yang melanda Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah pada Jumat 28 September yang menewaskan ribuan orang disana.

Kegiatan salat ghaib dan doa bersama tersebut digelar di Mapolda Jambi yang dipimpin langsung Kapolda Jambi, Irjen Pol Muchlis AS serta stafnya, di Masjid Al Ikhlas Polda Jambi, Senin, usai menggikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila.

Selain menggelar kegiatan salat ghaib, pihak Polda Jambi dan jajaranya juga melakukan kegiatan penggalang dana untuk membantuan warga di Palu dan Donggala yang sampai saat ini masih memerlukan uluran tangan dan bantuan untuk para korban.

Salat gaib dilaksanakan untuk mendoakan para korban gempa dan tsunami yang terjadi di Kota Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah, serta sebagai bentuk rasa bela sungkawa, kata Muchlis AS.

Sebagai bentuk bela sungkawa, Kapolda Jambi, Irjen Pol Muchlis AS juga mengatakan, pihaknya juga melakukan penggalangan bantuan berupa uang, makanan dan pakaian.

"Seluruh anggota Polda Jambi turut serta membantu korban bencana di Palu dan Donggala dalam bentuk barang, selimut, perlengkapan dan uang tunai. Dalam beberapa hari ini akan kita kumpulkan terlebih dahulu dan secepatnya akan kita serahkan," kata Kapolda Jambi, Irjen Pol Muchlis AS.

Muchlis juga menyampaikan, untuk para keluarga yang mendapat musibah semoga diberikan kesabaran oleh Allah SWT dan juga semoga arwah korban diterima.***4***




 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018