Jambi, (Antaranews Jambi) - Menurut Badan Meteorogi Klimatologi dan Geofisika (BKMT) Jambi,  Senin (19/11) di perairan Timur Jambi, tinggi gelombang di utara Pangkalpinang mencapai semeter.

BMKG menyebutkan, selain tinggi gelombang, arah angin di perairan itu berhembus dari timur ke tenggara. Kecepatan angin 4-15 knot dan bercuaca hujan sedang.

Sedangkan di wilayah perairan Selat Berhala dan perairan Kepulauan Lingga arah angin dari Selatan-Barat. Kecepatan angin 3-16 knot. Tinggi gelombang 0.2-0.6 meter, dan bercuaca hujan ringan.

Selat Bangka Bagian Utara, arah angin dari Timur-Selatan. Kecepatan angin 3-16 knot. Tinggi gelombang 0.25-0.8 meter. Bercuaca hujan sedang.

BMKG  menghimbau untuk transportasi laut dan aktivitas kelautan agar berhati-hati terhadap arus laut yang cukup kuat di seluruh wilayah perairan di Kepulauan Riau.

Dan waspada potensi terjadinya hujan ringan hingga lebat di wilayah Bintan, Lingga, Batam dan Karimun yang dapat menyebabkan penurunan jarak pandang mendatar dan kenaikan tinggi gelombang laut.***

Pewarta: Nita Priyanti

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018