Pangkalpinang, (Antaranews Jambi) - Pemerintah Republik Federal Jerman akan membantu Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam mereklamasi bekas tambang bijih timah, agar lahan kritis tersebut bermanfaat untuk peningkatan ekonomi masyarakat di daerah itu.

"Kami mendukung rencana Pemerintah Jerman melakukan reklamasi lahan bekas tambang di daerah ini," kata Kepala Bappeda Provinsi Kepulauan Babel, Fery Insani di Pangkalpinang, Jumat.

Ia mengatakan, program reklamasi bekas penambangan bijih timah itu merupakan kerja sama Pemerintah Republik Federal Jerman dengan Pemerintah RI dalam menjadikan lahan kritis sebagai produktif, sekaligus pemberdayaan sumber daya manusia dan perekonomian masyarakat di daerah ini.

"Program reklamasi yang dilakukan ini adalah merupakan pilot projek dan karena mereka merasa memiliki tanggung jawab setelah memakai produk balok timah daerah ini," ujarnya.

Menurut dia, program yang dilakukan oleh Pemerintah Jerman adalah hal wajar, karena Babel menerima status sebagai daerah tambang sehingga sudah sewajarnya ketika tambang tersebut direklamasi kembali.

"Kita belum mengetahui detail luas lahan yang akan direklamasi. Oleh karena itu, kami akan segera berkoordinasi dengan Kementerian ESDM dan PT Timah Tbk," katanya.

Kepala Divisi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Kedutaan Besar Republik Federal Jerman, Svann Langguth mengucapkan terima kasih atas dukungannya agar proyek reklamasi itu berjalan lancar.

"Kegiatan reklamasi ini murni dari niat baik Pemerintah Jerman yang merupakan salah satu negara tujuan ekspor timah Indonesia, untuk mengreklamasi lahan bekas tambang timah di Bangka Belitung," katanya.  ***

Pewarta: Aprionis

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2019