Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi lakukan pelatihan kecakapan hidup untuk masyarakat yang kurang mampu dan putus sekolah di kota itu.

"Pelatihan kecakapan yang diikuti oleh 140 peserta yang terbagi dalam tujuh pelatihan," kata Wali Kota Jambi, Dr. H. Syarif Fasha di Jambi, Senin.

Tujuh pelatihan kecakapan hidup tersebut diantaranya membatik Jambi, tata kecantikan kulit, terampil make up pesta dan make up karakter. Selanjutnya desain grafis, kursus merangkai bunga, kursus sulam pita dan keterampilan tata rias pengantin muslim. Pelatihan kecakapan hidup tersebut dilaksanakan selama delapan hari.

Pelatihan kecakapan hidup tersebut dilakukan untuk menggali potensi masyarakat.

Dengan harapan masyarakat dapat mengembangkan keterampilan dan mampu mandiri serta berdampak untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Serta berharap terselenggaranya kegiatan pendidikan kecakapan hidup bagi peserta didik lembaga khusus dan pelatihan (LKP).

Selain itu, pelatihan tersebut dilaksanakan untuk memberikan pelatihan secara non formal kepada masyarakat dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dalam pelatihan tersebut, pemerintah kota itu turut memberikan bantuan peralatan pelatihan kecakapan hidup kepada peserta.

Pelatihan kecakapan hidup tersebut dilaksanakan dengan mengangkat tema mewujudkan sumber daya manusia yang terampil, berkualitas dan mandiri menuju Jambi terkini.

Pewarta: Muhammad Hanapi/Erwin Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2019