Universitas Jambi meyalurkan bantuan berupa paket sembako bagi masyarakat terdampak pandemi COVID-19 di sekitar lingkungan kampus "Pinang Masak" di  Mendalo Darat Kabupaten Muarojambi.

“Paket sembako disalurkan kepada masyarakat yang terdampak di sekitar lingkungan Unja dan keluarga besar Unja seperti tenaga kebersihan,” kata koordintor penyerahan bantuan Yusrizal di Jambi, Selasa.

Ada 463 paket sembako yang di salurkan kepada masyarakat dan keluarga besar Unja. Paket-paket sembako yang di salurkan Unja tersebut berasal dari donasi yang berhasil di himpun oleh Unja untuk membantu pemerintah menyebarkan jejaring pengaman sosial (JPS) bagi masyarakat yang terdampak COVID-19.

Unja berhasil menghimpun donasi melalui rekening bank 9 Jambi sebesar Rp20,25 juta. Selanjutnya melalui gerakan FEB Unja peduli sebesar Rp16 juta. Selain itu, Unja juga menerima bantuan dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Jambi  123 paket sembako.

“Yang dibagikan kepada Keluarga Besar Universitas Jambi sebanyak 413 paket serta masyarakat di sekitar Kampus Telanaipura sebanyak 50 paket,” kata Yusrizal.

Selama pandemi COVID-19 di daerah itu, Unja juga telah menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada masyarakat. Bantuan paket sembako tersebut dihimpun oleh persatuan alumni Unja.

Kegiatan tersebut merupakan sumbangsih dari Unja untuk membantu masyarakat yang peRekobomian-nya terdampak oleh pandemi COVID-19. Serta bentuk dukungan Unja kepada pemerintah untuk menyalurkan jejaring pengaman sosial (JPS) selama pandemi COVID-19.

Salah seorang petugas kebersihan Unja, Ani mengatakan bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi keluarganya. Karena selama pandemi pemasukan bagi keluarganya jauh menurun.

“Terimakasih banyak atas bantuan yang diberikan, saya merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan ini,” kata Ani.

Bantuan berupa paket sembako tersebut merupakan kegiatan tanggap darurat bersama melawan COVID-19 Unja. Bantuan tersebut disalurkan di Kampus Mendalo Unja oleh Rektor Unja, Kepala BRI Cabang Jambi dan Ketua DWP Unja.

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020