Air mancur tengah dibangun  di bundaran jalan menuju kawasan wisata alam Danau Kerinci di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi.

Pembuatan air mancur  itu merupakan bagian dari peningkatan dan pengembangan kawasan wisata yang terletak di sekitar Gunung Kerinci itu.

"Ini sedang di lakukan pembangunan fasilitas Air mancur. Tujuannya agar pengunjung lebih berkesan saat mengunjungi Danau Kerinci ini," kata  salah seorang staf pengelola wisata Danau Kerinci, Thamrin di Kerinci, Senin.

Pembangunan fasilitas Air mancur tersebut dilakukan sejak akhir Agustus 2020.

"Air mancur di bangun untuk perkembangan wisata,  pengunjung akan disambut air mancur sebelum menikmati keindahan pesona alam Danau Kerinci," katanya..

Danau Kerinci merupakan, obyek wisata alam berupa danau tepatnya di Kabupaten Kerinci, Danau ini memiliki Luas Wilayah 5.000 meter persegi di ketinggian 783 meter di atas permukaan laut (mdpl), Selain Danau Gunung Tujuh di Desa Pelompek Kecamatan Kayu Aro. Danau Kerinci juga merupakan ikon wisata yang ada di Kabuaten Kerinci.

Namun pada masa pandemi COVID-19, kawasan itu ikut terdampak karena penutupan aktivitas wisata. kendati akhirnya sepekan terakhir kembali resmi dibuka.

Pewarta: Adnan

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020