Unggulan ketiga Rafael Nadal menundukkan unggulan ke-18 Jannik Sinner 7-5, 6-3, 6-0 untuk mengamankan langkahnya ke babak perempat final French Open 2021, Senin.
"Saya melawan petenis yang sangat bagus, ia punya masa depan yang hebat dan saya sangat senang dengan kemenangan ini," kata Nadal terkait laganya, demikian dilansir Reuters, Selasa.
Baca juga: Sinner bertemu "Raja Tanah Liat" di 16 besar French Open 2021
Dalam pertandingan sepanjang tiga set, aksi Nadal terbilang mulus meski sempat berulang kali menghadapi upaya Sinner untuk bangkit.
Petenis berusia 19 tahun dari Italia itu memberikan pengembalian pukulan yang presisi yang sulit diatasi Nadal. Ia juga bisa menggunakan momen penting untuk menambah poin.
"Saya mulai bermain bagus di beberapa gim pertama, tapi kemudian saya bermain terlalu defensif dan memberinya kesempatan untuk memainkan pukulannya. Setelah itu pertandingan banyak berubah," Nadal menceritakan.
Baca juga: Nadal ke babak keempat French Open setelah benamkan Norrie
Baca juga: Nadal singkirkan wakil tuan rumah di babak kedua French Open
Nadal juga mengalami kendala teknis di lapangan. Menurutnya, lampu sorot dinyalakan terlalu awal padahal cahaya matahari masih bersinar cukup terang dalam pertandingan sesi sore itu.
"Saya pikir lampu menyala terlalu dini. Lapangan tertutup dari satu sisi. Ketika matahari lebih rendah dan mengenai cahaya, itu menciptakan bayangan di lapangan yang membingungkan,"
"Jujur, saya tidak tahu mengapa mereka menyalakan lampu secepat itu. Kami telah bermain tanpa lampu di sini (Roland Garros) sejak lama," Nadal mengungkapkan.
Petenis Spanyol ini selanjutnya akan menghadapi Diego Schwartzman untuk memperebutkan satu tempat di semifinal. Nadal menyingkirkan petenis Argentina itu dalam pertemuan di perempat final Roland Garros tahun lalu.
Baca juga: Nadal akan rayakan pesta ulang tahun di French Open tanpa tamu
Baca juga: WTA buka dialog dengan Naomi Osaka, Nadal bela media
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021