Presiden Joko Widodo mengatakan korupsi merupakan pangkal atau sumber dari berbagai tantangan dan masalah pembangunan di Indonesia.
Dia menyampaikan Pemerintah tidak akan pernah lelah dan lengah untuk terus-menerus mendorong Indonesia yang bersih dan maju.
"Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2022," tambahnya.
Hari Antikorupsi Sedunia adalah kampanye global yang diperingati setiap 9 Desember untuk meningkatkan kesadaran publik agar bersikap antikorupsi. Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menginisiasi kampanye tersebut sejak penandatanganan Konvensi PBB Melawan Korupsi di Merida, Meksiko, pada 9-11 Desember 2003.
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022