Jambi, (ANTARA Jambi) - Harga daging ayam broiler (ras) di Kota Jambi kini turun menjadi Rp30.000 dari  sebelumnya bertahan Rp32.000 per kilogram.

 Kabid perdagangan dalam negeri pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jambi Filda Deviarni di Jambi, Senin, menjelaskan turunnya harga daging ayam sebesar enam persen ditingkat pedagang di Pasar Induk Angso Duo itu karena bertambahnya pasokan dari peternak.

Disperindag Provinsi Jambi memantau perkembangan harga bahan kebutuhan pokok masyarakat itu di tiga pusat perbelanjaan terbesar, yakni Pasar Induk Angso Duo, Pasar Tradisional Talang Banjar dan Simpang Pulai.

Selain ayam, ia menjelaskan harga daging sapi murni ditingkat pedagang di Kota Jambi juga masih bertahan tinggi yakni Rp120.000 per kilogram.

"Kita berharap kedepan, pasokan daging ayam dan daging sapi di Kota Jambi terus bertambah sehingga harganya juga bisa stabil seperti sebelum kenaikan ini," kata Filda Deviarni menjelaskan.

Selain itu, ia juga menjelaskan harga cabai merah keriting mengalami penurunan dari Rp28.000 menjadi Rp26.000 per kilogram atau turun tujuh persen. Cabai merah biasa juga turun menjadi Rp24.000 dari sebelumnya mencapai Rp26.000 per kilogram.

Cabai rawit hijau juga mengalami penurunan harga yakni dari sebelumnya Rp24.000 kini menjadi Rp22.000 per kilogram karena pasokan bertambah.

Sementara harga beras masih bertahan, misalnya untuk kualitas pertama atau merek Anggur Rp12.500 per kilogram, kualitas sedang (merek King dan Belida) Rp11.000 per kilogram, serta merek Putri Palembang Rp10.500 per kilogram.

Sedangkan gula pasir produksi dalam negeri juga masih bertahan tinggi yakni Rp12.000 per kilogram. Minyak goreng curah Rp9.000 dan minyak goreng kemasan Rp14.000 per kilogram.

"Yang jelas kami terus memantau distribusi dan harga guna memastikan tersedianya  barang kebutuhan pokok masyarakat dengan harga tetap terjangkau," kata Filda Deviarni.

Pewarta: Azhari

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015