Jambi (ANTARA Jambi) - Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Jambi mengimbau seluruh tim sukses setiap pasangan calon kepala daerah menghindari konflik politik.

"Kepada seluruh tim sukses untuk tidak melakukan tindakan yang dapat memunculkan konflik," kata Kepala Bidang Penanganan Konflik pada kantor Kesbangpol Provinsi Jambi Sigit Ekowiyono di Jambi, Rabu.

Sigit mengatakan hingga saat ini perpolitikan menjelang pilkada serentak 9 Desember 2015 mendatang masih kondusif. Namun upaya pencegahan tetap dilakukan.

Sigit mengunkapkan bahwa pihaknya terus melakukan antisipasi terhadap kemungkinan munculnya potensi konflik yang terjadi menjelang pilkada agar tidak meluas.

"Kita terus melakukan sosialisasi bekerjasama dengan pihak Kepolisian, Kpu, Bawaslu dan TNI baik ditingkat provinsi maupun kabupaten," katanya menjelaskan.

Sosialisasi itu merupakan salah satu upaya untuk mengingatkan seluruh masyarakat, khususnya tim sukses agar bisa menahan diri untuk tidak melakukan tindakan-tindakan yang dapat memunculkan konflik atau perpecahan.

Selain itu, kata Sigit, pihaknya juga telah melakukan pemetaan di seluruh  kabupaten dan kota terutama yang menyelenggarakan Pilkada, tujuannya agar bisa memonitor munculnya konflik dan dapat segera diatasi.

Pilkada serentak 9 Desember 2015 di Jambi untuk memilih gubernur-wakil gubernur. Kemudian juga digelar pemilihan bupati- wakil bupati Tanjung Jabung Barat, Tanjung Jabung Timur, Bungo, Batanghari dan pemilihan wali kota-wakil wali kota Sungai Penuh. (Ant)

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015