Jambi (ANTARA Jambi) - Detasemen Polisi Mileter (Denpom) II/2 Jambi menyantuni para istri pensiunan dan janda (Wara Kawuri) POM serta yatim piatu sebagai rangkaian memperingati HUT Polisi Militer Angkatan Darat (POMAD) ke-70/2016.

Dandenpom II/2 Jambi, Letkol CMP Irsyad melalui Wadanpom, Mayor CPM Henri Sirait di Jambi, Minggu, mengatakan kegiatan bakti sosial merupakan rangkaian dari pelaksanaan HUT POMAD tahun 2016.

Denpom Jambi memberikan paket peralatan sholat kepada para janda dan istri pensiunan anggota POM di Jambi, sedangkan untuk santunan yatim piatu dari panti asuhan dengan memberikan paket sembako.

Selain itu Denpom Jambi juga menggelar kegiatan karya bakti dan yang bertempat di RT 54, Keluruahan Jelutung, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi dengan peserta karya bakti seluruh anggota Denpom II/2 Jambi serta warga setempat.

Sasaran karya baktinya adalah pembersihan parit dan pembersihan Mushola Al-Ikhlas yang berada di RT 54, Kelurahan Jelutung atau kingkungan disekitar markas Denpom Jambi yang berada di Jelutung.

"Serangkaian kegiatan sudah kita lakukan dan tinggal puncaknya pada Rabu (22/6) yang akan diselenggarakan di Maskas Denpom II/2 Jambi," kata Henri.

Kemudian rangkaian kegiatan lainnya yang sudah dilaksanakan seperti kegiatan donor darah dan puncaknya nanti adalah pada 22 Juni 2016. Upacara HUT POMAD ke-70 dan buka puasa bersama anak yatim piatu dan keluarga POM serta para undangan.

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016