Jambi (ANTARA Jambi)- Pihak otoritas Bandara Sultan Thaha Jambi menyebutkan sejumlah maskapai yang melayani penerbangan di bandara itu tidak mengajukan izin penerbangan tambahan (extra flight) untuk musim mudik Lebaran Idul Fitri 1437 Hijriah.

"Sementara ini tidak ada maskapai yang mengajukan izin penambahan penerbangan, karena penerbangan reguler ini dinilai masih mencukupi untuk menampung lonjakan penumpang," kata Kepala Unit Operasional Bandara Jambi Parolan Simanjuntak di Jambi, Senin.

Ia menyebutkan sejumlah maskapai yang melayani penerbangan di Bandara Jambi mengaku penerbangan reguler masih bisa melayani kebutuhan pemudik yang menggunakan moda transportasi udara.

"Namun jika memang ke depan terjadi lonjakan penumpang yang signifikan, maskapai masih bisa mengajukan penerbangan tambahan maksimal H-3 sebelum lebaran," katanya menjelaskan.

Sejumlah maskapai yang melayani penerbangan di Jambi tersebut di antaranya adalah Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, Nam Air, Lion Air dan Wings Air serta Susi Air yang melayani berbagai tujuan dari dan ke Jambi.

Bandara Sultan Thaha melayani rute sebanyak 44 frekuensi penerbangan di antaranya dengan tujuan Jambi-Jakarta, Jambi-Batam, Jambi-Palembang, Jambi-Kerinci dan begitu sebaliknya dari dan ke Jambi.

Sementara itu, Station Manager Lion Air Jambi Mardanus mengatakan pihak maskapai berlambang singa tersebut tidak mengajukan penerbangan tambahan pada arus mudik dan balik lebaran tahun 2016.

"Peningkatan lonjakan penumpang masih bisa diatasi dengan penerbangan reguler Lion Air, hanya saja untuk mengantisipasi lonjakan itu kami mengganti tipe pesawat yang lebih besar kapasitasnya," kata Mardanus.

Pihak Lion Air katanya mengganti tujuh pesawat dengan tipe yang lebih tinggi yang mempunyai kapasitas yang lebih besar dalam melayani penerbangan di Bandara Jambi.

"Kita ganti ke tipe pesawat Boeing yang lebih besar, dari sebelumnya hanya berkapasitas 189 set kursi, saat ini menjadi 215 set kursi," katanya.

Dari tujuh pesawat yang lebih besar tersebut katanya setiap hari mampu mengangkut 3.000 penumpang dengan berbagai tujuan diantaranya Jambi-Batam dan Jambi-Jakarta.

"Dalam satu hari Lion Air ada tujuh frekuensi penerbangan yaitu Jambi-Jakarta sebanyak lima kali penerbangan dan Jambi-Batam sebanyak dua kali penerbangan," katanya menambahkan.

Pewarta: Gresi Plasmanto

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016