Jambi (ANTARA Jambi) - Gubernur Jambi Zumi Zola minta PLN tidak melakukan pemadaman listrik sejak H-3 lebaran hingga H+7 demi kenyamanan masyarakat dalam merayakan lebaran.

"Saya meminta kepada PLN agar beberapa hari ini menuju lebaran hingga H+7, jangan sampai ada pemadaman listrik untuk masyarakat, agar masyarakat yang tarawih dan kegiatan lainnya tidak sampai terganggu," kata Zola di Jambi, Minggu.

"Begitu juga dengan kegiatan mudiknya, lebarannya, ngumpul dengan keluarganya dimanapun itu jangan sampai terganggu. Dan pihak PLN akan berjanji agar itu bisa terlaksana sehingga masyarakat merasa nyaman," katanya lagi.

Zola mengatakan, sesuai dengan penjelasan pihak PLN, penyebab sering matinya listrik PLN di Provinsi Jambi adalah karena kurang atau defisitnya pasokan listrik dibandingkan dengan kebutuhan listrik masyarakat.

Sebab itu, Zola menyatakan bahwa pemerintah dan PLN terus berupaya maksimal untuk menambah pasokan energi listrik ke Provinsi Jambi.

"Sejauh ini memang Jambi defisit sampai 100 Mega Watt (MW), padahal kebutuhan puncaknya itu ada di 300 MW. Saat ini baru bisa disuplai 200 MW, itulah mengapa terjadi pemadaman selama ini," katanya.

Sumber-sumber listrik Jambi itu, katanya, ada dari tegangan di Sumatera Barat, Sumatera Selatan dan juga Lampung. Namun ketiga sumber ini sedang perawatan sehingga pasokan listrik ke Jambi tidak maksimal.

"Tentu kita butuh solusi, PLN sedang berupaya dan juga kita dukung untuk dapat menghasilkan tambahan 100 MW di akhir bulan Juli ini, ditambah lagi ada 50 MW dari sumber-sumber yang ada saat ini," kata Zola.

"Kita berharap ini tidak meleset, tidak terkendala. Kalau sudah dapat 150 MW berarti suplai untuk Jambi tersedia 350 MW dan itu cukup untuk memenuhi kebutuhan puncak, walaupun idealnya harus ada cadangan sebesar 30 persen," katanya menjelaskan.

Sementara itu, Manajer Sektor PLTG Selincah Kota Jambi, Ardani Fikriansyah menyatakan bahwa selama lebaran tidak akan ada pemadam listrik yang menggangu masyarakat dalam merayakan lebaran.

"Insyaallah untuk lebaran ini kita siap karena beberapa pembangkit PLTU kita di provinsi lain sudah masuk, termasuk Sumsel V. PLTU-PLTU lain di Sumsel dan Sumbar juga sudah beroperasi. Idul Fitri ini tidak ada pemadaman," kata Ardani.(Ant)

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016