Jambi, Antarajambi.com  - Pengurus Provinsi Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Jambi melaksanalan Kejuaraan Daerah Panjat Tebing di Kabupaten Sarolangun, 11-16 Oktober 2017.

"Kejurda kali ini merupakan hasil dari rapat kerja daerah Pengprov FPTI Jambi yang baru digelar beberapa waktu lalu dan ajang kejuaraan kali ini diharapkan dapat menjadi ajang penyeleksian bibit atlet untuk cabang olahraga panjang tebing Jambi," kata Ketua Pengprov FPTI Jambi Cecep Suryana di Jambi, Senin.

Dasar pertimbangan memilih Kabupaten Sarolangun sebagai tuan rumah pelaksanaan kejurda tahun ini karena keputusan tersebut sudah melalui rapat internal pengurus provinsi dan cabang Sarolangun serta dinilai sudah memiliki segala fasilitas untuk kegiatan tersebut.

"Selain Kabupaten Sarolangun mempunyai fasilitas yang lengkap untuk panjat tebing, di kabupaten itu dinilai juga memiliki tempat atau fasilitas yang nyaman bagi atlet yang berkunjung," kata Cecep.

Untuk memantapkan pelaksanaan kegiatan kejurda itu, Pengprov FPTI sudah berkordinasi dengan Bupati Sarolangun Cek Endra dan bertemu langsung beberapa hari lalu, sedangkan bupati menyatakan mendukung seluruh kegiatan itu.

Bupati Sarolangun Cek Endra mengatakan pihaknya menyambut baik rencana Pengprov FPTI Jambi memilih Kabupaten Sarolangun sebagai tuan rumah kegiatan tersebut.

"Kita menyambut baik atas rencana kegiatan ini, kita siap mendukung untuk kesuksesan kejuaraan tersebut dengan memberikan segala fasilitas pendukung agar kegiatan itu sukses," katanya.

Kejurda panjat tebing itu juga bisa dimanfaatkan untuk informasi promosi Kabupaten Sarolangun di bidang pariwisata.

Pewarta: Warsun Arbain

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017