Jambi, Antaranews Jambi – Dipelopori oleh tim Tambat, Pemkab Batanghari mengelar fun trail adventure jelajah negeri dalam rangka memperingati hari jadi ke-70.kabupaten itu.

“Fun trail adventure yang ke tiga ini mengangkat tema 'Jelajah elok Nian Negeri Kito',” kata Sekretaris Daerah Batanghari Bakhtiar di Muarabulian, Minggu.

Melalui fun trail adventure tersebut, pemerintah daerah itu berharap dapat mempromosikan kekayaan alam yang ada di daerah itu. Sesuai dengan tema yang diangkat, peserta fun trail adventure akan melewati beberapa desa didaerah itu.

Tidak hanya melewati beberapa desa, namun seluruh peserta juga akan menyebrangi sungai Batanghari. Peserta fun trail adventure tersebut akan menggunakan ketek sebagai transposrtasi penyebrangan yang biasa dimanfaatkan oleh masyarakat didaerah itu.

Bakhtiar mengatakan, karena fun trail adventure tersebut dipelopori oleh tim Tambat, yang merupakan tim motor trail modifikasi, kedepan akan dilakukan perlombaan terkait modifikasi motor.

Pada fun trail adventure ke tiga tersebut diikuti lebih dari 800 peserta yang berasal dari dalam dan luar daerah itu, bahkan juga terdapat peserta dari luar Provinsi Jambi. Diantarnya peserta dari Provinsi Sumatra Barat, Sumatra Selatan dan Provinsi Pekan Baru, Riau.

Peserta fun trail adventure tersebut akan melewati jalur adventure sepanjang 75 kilometer. Seluruh peserta dilepas dari depan rumah dinas bupati. Selanjutnya peserta menuju Desa Olak Kecamatan Muarabulian. Dari desa olak peserta menyebrangi Sungai Batanghari menggunakan trasnposrtasi air dan akan kembali menyebrangi Sungai Batanghari di Desa Singoan Kecamatan Mauarabulian. Dari desa singoan peserta akan finis di Talang Umo Tinggal yang terletak di depan rumah dinas bupati daerah itu.

 Pada akhir kegiatan, panitia pelaksana menyediakan hadiah berupa empat unit kendaraan roda dua serta beberapa barang elektronik lainnya.

 

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018