Jambi (Antaranews Jambi) - Seruas jalan lintas timur Sumatra yang menghubungkan Jambi-Riau di Kabupaten Muarojambi, Jambi, Minggu pagi, tergenang banjir akibat hujan deras yang mengguyur kawasan itu.

Pantauan Antara yang melewati jalan tersebut, satu titik ruas jalan yang tergenang banjir tersebut sepanjang 30 meter karena buruknya sistem drainase yang tak mampu mengalirkan genangan air akibat hujan deras.

"Banjir, tapi motor dan mobil masih lewat, hanya sebatas setengah lutut kaki dewasa," kata Antoni, salah seorang pengguna jalan.

Akibat banjur itu, tak banyak pengguna kendaraan bermotor yang lebih memutar balik, dan ada juga lebih nekat menerobos lewat pinggir yang tergenang tidak terlalu dalam.

Banjir sepanjang 30 meter itu menggenangi jalan lintas timur yang menghubungkan Jambi-Riau atau tepatnya di depan rumah makan Padang Lawas.

Meskipun satu titik ruas tergenang banjir, tidak mengakibatkan kemacetan parah. Sementara kendaraan yang melewati kawasan itu hanya memperlambat laju kendarannya.

Pihak pengguna jalann berharap agar pemerintah segera memperbaiki sistem drainase itu, sehingga saat hujan deras dapat menampung laju air agar tidak menggenani jalan tersebut.

"Ya berharap harus segera diperbaiki, karena jalan ini adalah jalan utama yang menghubungkan provinsi," kata salah seorang sopir ekspedisi yang melewati kawasan itu.
Pengendara sepeda motor saat menerobos banjir di jalan lintas timur Sumatra di Kabupaten Muarojambi, Jambi, Minggu (9/12) pagi. (Antara Jambi/Gresi)

Pewarta: Gresi Plasmanto

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018