Jambi(Antaranews Jambi) - KPUD Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi menerima kedatangan Logistik pemilu 2019 berupa surat suara yang tiba menggunakan satu truk kontainer.  Logistik pemilu tersebut langsung disimpan di gudang logistik kantor KPUD yang telah disediakan.

"Ya, saat ini ada sekitar 1.042 box atau 520.382 lembar surat suara yang tiba di KPUD Sarolangun kemarin, baik itu surat suara untuk pileg, pilpres, DPR RI, DPRD Provinsi dan Kabupaten," kata Ketua KPUD Sarolangun M Fakhri di Sarolangun, Selasa (12/2).

Ia menyebut, dari keseluruhan surat suara yang diterima pihaknya hari tersebut. Itu sudah termasuk stok surat suara pemilu ulang sebanyak 1.000 lembar.

"Dari 520.382 lembar surat suara tersebut, itu sudah termasuk surat suara pemilu ulang untuk antisipasi," ujarnya.

Ia menjelaskan, kedatangan surat suara di KPUD Sarolangun ini belum termasuk jumlah dari total keseluruhan yang dibutuhkan.

Sebab menurutnya, dari empat daerah pemilihan yang ada di Kabupaten Sarolangun, surat suara yang tiba adalah surat suara yang digunakan untuk dapil 1 dan 2 saja sementara dapil 3 dan 4  masih akan menyusul.

"Untuk yang datang hari Senin kemarin. Surat suara yang telah tiba akan dilakukan pelipatan sekaligus penyortiran dimana jika nantinya ditemukan ada yang rusak, maka akan dilaporkan KPU RI untuk segera dilakukan penggantian sesuai jumlah surat surat yang rusak," katanya.***

Pewarta: Warsun Arbain

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2019