Komisi III DPRD Provinsi Jambi, Jumat, 'hearing' atau dengar pendapat bersama mitra kerja diantaranya Bappeda, Dinas PUPR dan Dinas Perhubungan Provinsi Jambi membahas percepatan pelaksanaan tender proyek-proyek yang sudah disahkan di APBD tahun 2020.

Ketua Komisi III DPRD Provinsi Jambi, Ahmad Fauzi usai hearing, Jumat mengatakan, Komisi III mendorong percepatan pelaksanaan pelelang dari paket-paket yang sudah disahkan dalam APBD.

"Dari hearing tadi kita ketahui berdasarkan data dari Unit Layanan Pengadaan (ULP) sudah ada 11 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sudah melakukan tayang di 38 paket dengan nilai total Rp60,8 miliar dan yang berkontrak Rp19,22 miliar," kata Fauzi.

Sebab itu, Komisi III kata Fauzi mendorong mitra kerja agar akhir Maret 2020 seluruh pekerjaan sudah harus tayang lelang LPSE. 

"Jadi dalam rangka percepatan, karena di bulan April 2020 sudah masuk bulan suci Ramadhan, nah kita khawatir akan terjadi perlambatan pekerjaan kalau tidak lebih awal kita lakukan pelelangan. Itu salah satu agenda yang kita sepakati bersama mitra Komisi III dalam hearing tadi," katanya menjelaskan.

Selain itu, terkait angkutan haji, Fauzi mengatakan dari laporan Dinas Perhubungan akan dilakukan pelelangan angkutan haji pada bulan April, namun Komisi III katanya mendorong agar dokumennya sudah harus masuk pada bulan Maret karena anggarannya sudah ada.

"Untuk persoalan ada penambahan kuota jamaah haji, kita juga mendorong agar Dinas Perhubungan segera berkoordinasi dengan Kementerian Agama berapa sebenarnya kuota tambahan haji itu agar kita bisa mengestimasikan tambahan kuota itu," ujarnya.

Hal itu kata Fauzi penting agar tidak terjadi seperti tahun lalu, dimana waktu keberangkatan jamaah haji sudah dekat tapi proses pengangarannya belum selesai akibat ada penambahan kuota.

"Jadi kita bersama mitra kerja khususnya Dinas PUPUR yang anggarannya cukup besar, sepakat melakukan percepatan-percepatan. Kita harapkan di bulan Maret sudah banyak yang berkontrak. Komisi III memacu agar serapan anggaran tahun 2020 bisa sesuai seperti apa yang kita harapkan, sehingga pertumbuhan ekonomi juga bergerak dan meningkat, masyarakat juga didorong meningkatkan kesejahteraan dari kegiatan-kegiatan yang ada di provinsi," kata Ahmad Fauzi.

 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Nanang Mairiadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020