Semangat Kartini yang telah mengangkat derajat wanita tentu harus membuat Kartini-kartini masa kini semakin kuat dan mengambil perannya di tengah pandemi virus Corona atau COVID-19 sesuai dengan kompetensinya.


"Cita-cita Raden Ajeng Kartini untuk membuat posisi perempuan setara sudah semakin baik, perempuan juga harus terus berinovasi mencoba hal-hal baru dan menjadi yang terbaik dalam berbagai kompetensinya," kata Anggota DPRD Provinsi Jambi, Ezzaty, Selasa.

Menurut perempuan millenial kelahiran 14 Desember 1996 ini, sangat penting peran Kartini masa kini dalam memutus rantai penyebaran COVID-19.  

Misalnya perempuan yang berprofesi sebagai dokter dan perawat harus total dalam menjalankan tugasnya. Begitu juga ibu rumah tangga harus mengambil peran melayani keluarga selama 'stay at home' dan selama 'work from home'.

"Begitu juga wanita di birokrasi dan politisi harus bisa muncul untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dan juga memberikan dukungan kepada tenaga medis sesuai kemampuannya," ujar peraih suara terbanyak di DPRD Provinsi Jambi ini.

Dalam memaknai perjuangan Kartini, hal yang paling utama kata anggota DPRD termuda ini yaitu mencoba mengubah pola pikir kita tentang image perempuan yang selama ini dipandang sebelah mata, dan itu tentunya perlu suatu gerakan pembuktian. 

Politis Demokrat ini menjelaskan, perempuan bukan hanya sebagai syarat untuk memenuhi kuota 30 persen keterwakilan perempuan saja, namun faktanya peran perempuan sangat diperlukan baik di eksekutif maupun legislatif. 

Perempuan yang diberi ruang tentunya dapat memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan juga bagi masyarakat dan dapat menghasilkan peraturan perundang-undangan yang ramah akan perempuan itu sendiri.

"Karena kalau bukan yang muda memulai dari sekarang, kapan lagi?," ujarnya.***



 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020