Bantuan beras Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari Pemerintah Pusat di harapkan dapat membantu mengatasi masalah ekonomi masyarakat di Jambi. 

"Kita berharap bantuan beras PPKM dari Pemerintah Pusat ini dapat mengatasi masalah ekonomi di tengah masyarakat," kata Gubernur Jambi Al Haris di Jambi, Rabu. 

Total bantuan beras PPKM di Provinsi Jambi yang disalurkan untuk masyarakat sebanyak 1.539.900 kilogram. Dengan jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 153.990 KPM yang tersebar di sebelas kabupaten dan kota di daerah itu. 

Dimana KPM bantuan beras PPKM tersebut terdiri dari KPM Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 94.531 dan KPM Bantuan Sosial Tunai (BST) sebanyak 59.459. Dengan rincian di Kota Jambi 20.640 KPM, di Kabupaten Muaro Jambi 15.452 KPM, Batanghari 16.837 KPM dan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat 15.364 KPM. 

Selanjutnya di Kabupaten Tanjung Jabung Timur 12.152 KPM, Bungo 19.627 KPM, Tebo 13.395 KPM, Kerinci 13.669 KPM, Merangin 13.217 KPM, Sarolangun 16.991 KPM dan di Kota Sungai Penuh 5.646 KPM. 

"Masing-masing KPM mendapat bantuan beras sebanyak 10 kilogram, beras ini merupakan beras CBP kualitas medium dan sangat layak untuk masyarakat karena kualitas nya baik," kata Al Haris. 

Pendistribusian bantuan beras PPKM tersebut dilakukan dalam waktu satu bulan. Namun Perum Bulog Kanwil Jambi menargetkan sebelum satu bulan bantuan beras PPKM tersebut sudah di terima seluruh KPM di Provinsi Jambi. 

"Jangka waktu penyaluran-nya satu bulan, namun target kita sebelum satu bulan beras ini sudah di salurkan," kata Kepala Perum Bulog Kanwil Jambi Defrizal di Jambi, Rabu.

Dalam pendistribusian-nya Perum Bulog Jambi bekerjasama dengan PT Pos Indonesia. Dijelaskan Defrizal Bulog Jambi menyerahkan bantuan beras PPKM di pintu gudang Bulog. Selanjutnya PT Pos Indonesia mendistribusikan kepada KPM yang berada di sebelas kabupaten dan kota. 

Di Kota Jambi Perum Bulog Jambi menargetkan pada hari Kamis (22/7) besok pendistribusian bantuan beras PPKM selesai didistribusikan. 

"Kamis besok target-nya di Kota Jambi selesai didistribusikan, hari ini di Kabupaten Sarolangun sudah mulai didistribusikan dan untuk kabupaten lain dalam proses," kata Defrizal.

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021