Wakil Bupati Tanjab Barat Provinsi Jambi Hairan melakukan peninjauan jalan di kecamatan Muara Papalik Tanjab Barat Kamis (22/7). 

Kunjungan Kerja Wakil Bupati Tanjab Barat ke Kecamatan Muara Papalik dalam rangka peninjauan jalan untuk diusulkan dalam TMMD, APBDP 2021, dan APBD 2022. Wabup Tanjabbar, Hairan mengatakan beberapa titik lokasi jalan yang diusulkan dalam program ini antara lain pekerjaan pengerasan jalan TMMD mulai dari titik 0 jembatan Kemang Manis 800M hingga Simpang Kuburan Kemang Manis. 

"Jadi dari Simpang Kuburan menuju Kantor Desa Kemang Manis ada 747 Meter, " jelasnya. 

Hairan menyebutkan diusulkan  pula untuk pekerjaan APBDP 2021  sepanjang 880 meter menuju Bukit Indah serta usulan APBD 2022 sepanjang 2 kilometer menuju ujung aspal diusulkan pengerasan jalan. Selanjutnya melalui APBD 2022 diusulkan sampai awal aspal 844 meter menuju SMP 3 Merlung. 

Selain itu, untuk program TMMD 2022 diusulkan pengerasan sepanjang 1,83 kilometer dengan titik nol dari gapura Desa Sungai Muluk menuju SMP 3 Merlung. 

"Sepanjang 2,67 kilometer dari SMP 3 Merlung menuju Simpang 3 Intan Jaya & Pinang Gading, " ujarnya 

Kemudian, Wabup Hairan juga memaparkan untuk perbaikan empat unit jembatan rusak berlokasi 400 meter dari Simpang Tiga. Perbaikan jalan dari Simpang Tiga SP7 menuju Desa Intan Jaya dengan Sungai Papauh sejauh 904 meter kemudian 800 meter sampai jembatan penghubung. 

"Kita usulkan penggantian jembatan penghubung Intan Jaya dengan Sungai Papauh, " jelasnya. 

Saat peninjauan kondisi jalan Wabup didampingi oleh Dandim 0419/Tanjab, Camat Muara Papalik, Danramil 419-02 Tungkal Ulu, Kasubid Infrastruktur dan Kasubid Data Bappeda, Dinas PUPR, Kades Kemang Manis, Kades Bukit Indah, Kades Sungai Muluk, serta Kades Intan Jaya.

Pewarta: Tuyani

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021