Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) RI Nadiem Anwar Makarim mengatakan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-26 dimaknai dengan semangat memajukan dan meningkatkan daya saing Indonesia.

"Hari Kebangkitan Teknologi Nasional tahun ini kita rayakan dalam semangat memajukan bangsa dengan kemerdekaan dalam belajar dan kebersamaan dalam berkarya," kata Menteri Nadiem dalam Peringatan Hakteknas ke-26 dengan tema Integrasi Riset untuk Indonesia Inovatif: Digital Green Blue Economy di Jakarta, Selasa.

Menteri Nadiem menuturkan kebangkitan teknologi dan inovasi adalah tanda suatu bangsa sudah merdeka, berkembang dalam pendidikan dan pengetahuan, dan sejahtera.

Baca juga: BRIN susun finalisasi aturan turunan landasan operasional litbangjirap

Baca juga: BRIN bangun manajemen talenta nasional

Menurut Mendikbudristek, kemerdekaan dalam belajar pun menjadi titik landas dari kebangkitan dan lompatan karena kemampuan berpikir kritis dan kreativitas hanya akan dimiliki para pembelajar sepanjang hayat yang diberi kesempatan untuk mencoba hal-hal yang baru melakukan riset dan eksperimen dan menjalin kolaborasi lintas bidang.

"Kolaborasi dan integrasi adalah paradigma baru yang harus kita tumbuhkan untuk mendorong kemajuan riset dan ilmu pengetahuan agar para peneliti dan inovator bisa memberikan lebih banyak kontribusi bagi masyarakat," tuturnya.

Menteri Nadiem mengatakan penguatan integrasi untuk melahirkan inovasi adalah bekal untuk membangun Indonesia yang unggul.

"Selamat Hari Kebangkitan Teknologi Nasional yang ke-26 tahun. Mari bersama menjaga semangat untuk membangkitkan Indonesia dan mewujudkan Merdeka Belajar," ujar Mendikbudristek.*

Baca juga: BRIN wujudkan ekosistem riset dan inovasi kuat peringati Hakteknas

Baca juga: BRIN: Hakteknas tingkatkan kreativitas berinovasi

Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021