Anggota DPRD Dapil Tanjabbarat/Tanjabtimur Faizal Riza menyampaikan interupsi saat paripurna DPRD Provinsi Jambi, Senin (18/10), dan mempertanyakan kelangkaan BBM solar untuk Nelayan di Tanjabbarat dan Tanjabtimur yang terjadi sudah 10 hari sehingga membuat nelayan tidak bisa melaut mencari ikan.

"Pak Gubernur yang terhormat, saya Faizal Riza, mewakili Dapil Tanjab Barat dan Tanjab Timur meminta kepada Gubernur Jambi untuk dapat membantu nelayan Tanjab Barat yang saat ini mengalami hambatan dan tidak bisa melaut akibat kelangkaan BBM solar yang telah terjadi lebih dari 10 hari,” katanya.

Atas kondisi itu, dirinya mengaky mendapatkan keluhan dari masyarakat jika banyak yang terganggu aktifitasnya dalam mencari nafkah, dan harus segera di lakukan langkah-langkah kongkrit secepatnya membantu nelayan terlebih lagi di masa pandemi seperti saat ini.

"Hal ini bisa berakibat terganggunya aktivitas nelayan dalam mencari sumber penghidupan di laut. Apabila tidak segera di tangani akan berakibat semakin sulitnya kehidupan nelayan di masa pandemi ini," ujarnya.

Faizal Riza yberharap agar gubernur dapat menghubungi Pertamina Jambi agar dapat segera mengisi dan menyalurkan BBM solar ke SPBN di Kuala Tungkal.***

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021