Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (FKIP) Universitas Jambi Muhammad Imam Arifin berhasil meraih juara satu lomba fotografi yang diselenggarakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Al-Furqon dan FKM – KIP IAI Nusantara Batanghari pada tanggal 24 Maret – 2 April 2022.
Imam mengatakan bahwa ia mengikuti kegiatan perlombaan ini didasarkan pada hobinya di bidang fotografi.
"Motivasi untuk mengikuti kegiatan ini karena saya mempunyai hobi pada bidang foto jurnalistik dan sudah sedikit banyak belajar di LPM Genta FKIP yang merupakan wadah mahasiswa FKIP untuk belajar mengenai ilmu jurnalistik termasuk foto jurnalistik," kata Muhammad Imam Arifin.
Persiapan yang dilakukan Imam dimulai dari menentukan sub tema yang akan diambil kemudian mencari lokasi foto yang ideal untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Imam juga mengungkapkan bahwa dengan hasil maksimal dari kegiatan lomba ini, ia bisa mendapatkan piagam penghargaan juara 1 beserta dengan uang pembinaan. Hal ini pun juga bisa menjadi bekal awal untuk mengikuti ajang lomba fotografi lainnya di tingkat nasional.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FKIP UNJA Dr. Supian, S.Ag., M.Ag. mengucapkan selamat kepada Imam yang telah berhasil meraih juara satu lomba fotografi.
"Alhamdulillah, kami sangat berbangga dengan prestasi yang diraih oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNJA yang telah berhasil mendapatkan juara satu lomba fotografi yang dilaksanakan oleh IAI Nusantara Batanghari tahun 2022 ini," kata Dr Supian.
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022
Imam mengatakan bahwa ia mengikuti kegiatan perlombaan ini didasarkan pada hobinya di bidang fotografi.
"Motivasi untuk mengikuti kegiatan ini karena saya mempunyai hobi pada bidang foto jurnalistik dan sudah sedikit banyak belajar di LPM Genta FKIP yang merupakan wadah mahasiswa FKIP untuk belajar mengenai ilmu jurnalistik termasuk foto jurnalistik," kata Muhammad Imam Arifin.
Persiapan yang dilakukan Imam dimulai dari menentukan sub tema yang akan diambil kemudian mencari lokasi foto yang ideal untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Imam juga mengungkapkan bahwa dengan hasil maksimal dari kegiatan lomba ini, ia bisa mendapatkan piagam penghargaan juara 1 beserta dengan uang pembinaan. Hal ini pun juga bisa menjadi bekal awal untuk mengikuti ajang lomba fotografi lainnya di tingkat nasional.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FKIP UNJA Dr. Supian, S.Ag., M.Ag. mengucapkan selamat kepada Imam yang telah berhasil meraih juara satu lomba fotografi.
"Alhamdulillah, kami sangat berbangga dengan prestasi yang diraih oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNJA yang telah berhasil mendapatkan juara satu lomba fotografi yang dilaksanakan oleh IAI Nusantara Batanghari tahun 2022 ini," kata Dr Supian.
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022