Mantan Kapolri H Badrodin Haiti bersama sejumlah purnawirawan perwira tinggi Polri dan TNI menghadiri peresmian pelabuhan PT Surya Global Makmur (SGM) dan Masjid Namiera Hamidah yang berada di Desa Teluk Jambu, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muarojambi yang diresmikan oleh Gubernur Jambi Al Haris.

Hadir pada peresmian pelabuhan PT SGM yang akan dimanfaatkan sebagai pelabuhan integrasi angkutan batubara di Jambi itu Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, kata Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulya Prianto, di Jambi Sabtu.

Selain Kapolda Jambi Rachmad Wibowo juga hadiri pada peresmian Pelabuhan PT Surya Global Makmur (SGM) dan Masjid Namiera Hamidah di Desa Teluk Jambu Kecamatan Taman Rajo Kabupaten Muaro Jambi, Kapolres Muarojambi AKBP Yuyan Priatmaja dan para unsur Forkompinda Jambi dan Muarojambi.

Sebelum dilakukannya persemian pelabuhan PT SGM, Gubernur Jambi, Al Haris dan para pejabat melakukan terlebih dahulu pemotongan pita peresmian Masjid Namiera Hamidah.

Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo menyampaikan berharap dengan adanya pelabuhan ini bisa mengatur kajian integrasi angkutan batubara di Jambi yang selama ini menjadi permasalahan di jalur darat, seperti yang disampaikan Gubernur Jambi bahwa Pemerintah Daerah bersama Polda Jambi dan Korem/042 Garuda Putih Jambi saat ini sedang menata terkait permasalahan angkutan batubara tersebut.

"Kita berharap dengan adanya sinergi perusahaan dengan Pemerintah provinsi (Pemprov) Jambi serta Forkompinda Jambi terkait transportasi batubara serta memberikan kontribusi dan nilai positif bagi masyarakat Provinsi Jambi," kata Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulya Prianto.

Hadir pada pelaksanaan acara tersebut Mantan Kapolri, Jenderal Pol (Purn) Drs H. Badrodin Haiti didampingi oleh Irjen Pol (Purn) Drs Satriya Hari Prasetya (mantan Kapolda Jambi), Letnan Jenderal TNI (Purn) Hotmangaradja Pandjaitan (mantan Pangdam IX/Udayana dan Mayor Jenderal TNI (Purn) Bambang Suranto (mantan Pangdam V/Briwijaya) serta dihadiri Forkompinda Muaro Jambi dan masyarakat desa Teluk Jambu.






 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022