Pertamina Patra Niaga memastikan penyaluran BBM jenis pertalite dan solar di dua SPBU di Kota Jambi untuk kendaraan roda empat di Jambi kembali normal.

"Saat ini penyaluran BBM jenis Pertalite dan Solar untuk kendaraan Roda 4 sudah kembali normal. Masyarakat sudah bisa melakukan pengisian BBM seperti biasa," kata Area Manager Communication, Relation, & CSR Pertamina Regional Sumbagsel Tjahyo Nikho Indrawan dalam keterangan tertulisnya di Jambi, Sabtu.

Nicko menegaskan salam rangka optimalisasi sistem pencatatan transaksi, penjualan BBM subsidi di SPBU 2436141 dan SPBU 2436151 Kota Jambi dilakukan penyesuaian penyaluran secara sementara.

Nikho menambahkan untuk stok BBM di wilayah Jambi dipastikan saat ini masih sangat mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk dapat membeli BBM bersubsidi sesuai dengan kebutuhan dan peruntukannya serta tidak melakukan pengisian berulang dan menimbun, karena ada akibat hukum untuk setiap tindak pelanggaran undang-undang," kata Nikho.

Masyarakat juga dapat memberikan masukkan dan sarannya terkait distribusi BBM Subsidi di wilayah Sumsel dengan menghubungi Pertamina Call Center 135.

Pewarta: Tuyani

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2024